Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Siapa Sebenarnya Umbrella Man?




Misteri insiden penembakan Presiden Amerika Serikat, John F. Kennedy di Dealey Plaza, Texas, pada 22 November 1963 silam seperti tak ada habisnya. Mulai dari dugaan konspirasi di balik peristiwa tersebut, keterlibatan CIA, munculnya Babushka Lady, hingga Umbrella Man. Bila Babushka Lady diduga memiliki bukti foto insiden penembakan tersebut, maka Umbrella Man adalah sosok yang diduga adalah sang eksekutor...

Hari itu tanggal 22 November 1963. John F. Kennedy beserta ibu negara Jacqueline Kennedy mengunjungi Texas. Disambut gubernur Texas saat itu, John Bowden Connally beserta istri, Nelly Connally mereka kemudian naik ke dalam limusin Ford terbuka.

Pada siang  hari yang cerah itu iring-iringan rombongan Presiden John F. Kennedy melewati jalanan dengan disambut suka cita masyarakat Texas yang berdiri di sisi jalan. Kemudian rombongan pun menuju ke jalanan Dealey Plaza. Saat itu waktu menunjukkan pukul 12.30.

John F. Kennedy dan Jackie Kennedy melewati jalanan Texas, 22 September 1963

Ketika lewat di depan Texas School Book Depository, tiba-tiba sebuah peluru menyasar sang presiden yang duduk di bangku belakang. Peluru yang lainnya kemudian menyusul dan yang paling fatal tepat mengenai kepala Kennedy. Sang presiden karismatik itu ambruk di kursinya. 

Pemandangan dramatis itu kemudian disusul dengan naiknya Jacqueline Kennedy ke kap mobil berusaha menutup bagian atap. Peristiwa yang berlangsung sangat cepat itu berhasil diabadikan oleh seorang warga bernama Abraham Zapruder.

Jacqueline Kennedy naik ke limusin berusaha meraih kap mobil


Melalui rekaman video Zapruder inilah diketahui terdapat seorang wanita yang memakai penutup kepala berada sangat dekat dengan mobil presiden saat insiden tersebut berlangsung. Wanita ini kemudian dijuluki Babushka Lady. Siapa sebenarnya sosok wanita yang memegang kamera itu masih misterius meskipun telah banyak yang mengaku sebagai dirinya. Foto-foto pada saat kejadian serta kamera yang digunakan pun hingga kini tak pernah ditemukan.

Baca juga : Babushka Lady, Wanita Misterius pada Pembunuhan John F. Kennedy

Umbrella Man berada di seberang Babushkan Lady (pakaian coklat) dan pria berpakaian biru di depannya mengangkat tangan tepat ketika rombongan Presiden Kennedy melintas

Persis berada di seberang Babushka Lady, terdapat seorang pria yang menggunakan jas dan payung hitam. Penampilan pria ini kemudian dicurigai. Apa sebab? Tentu saja karena ia satu-satunya orang yang menggunakan payung hitam padahal saat itu cuaca sedang tidak hujan. Belum lagi gerak-geriknya yang mencurigakan pada tayangan video tersebut menambah spekulasi liar publik berkembang.

Spekulasi awal mengenai Umbrella Man datang dari dua orang pengamat yaitu Josiah Thompson dan Richard Sprague. Keduanya mendapati bahwa payung yang dipakai oleh pria misterius itu tertutup lalu terbuka hingga 3 kali persis pada saat insiden penembakan.

Saat limusin Kennedy mendekat tepat di dekat pria berpayung hitam itu, tiba-tiba Umbrella Man  yang berdiri di dekat tanda Stemmons Freeway tersebut mengangkat payung di atas kepalanya lalu memutar posisi payung dari arah timur ke barat searah jarum jam persis saat penembakan terjadi. Pria yang berdiri di depan Umbrella Man juga tampak mencurigakan karena ia terlihat tiba-tiba mengangkat tangannya begitu limusin berada tepat di depannya, seperti sedang memberikan sebuah kode.



Kedua pengamat tersebut kemudian menduga bahwa Umbrella Man melakukan hal itu tak lain sebagai tanda yang ditujukan pada tim penembak yang telah siap sedia dan berada di suatu tempat.

Teori lainnya yang tak kalah mengejutkan adalah keyakinan bahwa sebenarnya payung hitam itulah yang digunakan sebagai senjata pembunuh. Teori ini dikemukakan oleh Robert B. Cutler dan Colonel L. Fletcher Prouty yang menyatakan bahwa senjata pembunuh berupa payung memang ada. Bahkan menurut Prouty, dirinya pernah melihat seseorang mencoba senjata payung semacam itu di Pentagon pada tahun 1960.

Senjata pembunuh berupa payung yang diyakini Prouty memang benar-benar ada

Dalam rekaman tersebut juga terlihat, begitu insiden penembakan usai kedua pria tadi, Umbrella Man dan pria yang mengangkat tangannya duduk bersebelahan di sisi jalan. Pria yang mengangkat tangan tadi terlihat memiliki alat komunikasi yang diletakkannya di saku belakang celananya. Tak lama setelah itu keduanya pergi ke arah yang berlawanan dan menghilang.




Umbrella Man dan Pria yang Mengangkat Tangan sedang duduk di sisi jalan

Segera setelah penemuan rekaman tersebut, tim penyidik melakukan pencarian pada pria misterius itu. Namun sayangnya identitas Umbrella Man itu tetap buram dan misterius hingga 15 tahun kemudian.

Tahun 1978 tiba-tiba ada seorang pria bernama Louie Steven Witt yang menyerahkan diri dan mengakui bahwa dirinya tak lain adalah Umbrella Man yang menjadi salah satu orang yang paling dicari terkait kasus penembakan Kennedy. Menurut pengakuan Witt dirinya bahkan masih menyimpan payung hitam yang dipakainya hari itu.

Louie Steven Witt

Lalu apa alasan Witt mengenakan payung di hari yang cerah itu? Menurut penuturannya, sebenarnya payung itu dipakai dengan maksud protes pada Joseph Kennedy, ayah John F. Kennedy. Alasannya adalah Joseph Kennedy diketahui merupakan pendukung setia Neville Chamberlain, seorang perdana menteri Inggris.

Chamberlain sendiri adalah orang kepercayaan Adolf Hitler di Inggris. Jadi banyak yang menyayangkan dukungan ayah John F. Kennedy tersebut. Pakaian hitam dan juga payung hitam digunakan karena kostum tersebut merupakan ciri khas dan aksesori wajib yang dikenakan oleh Chamberlain ke mana pun ia pergi.

Neville Chamberlain dan pakaian ciri khasnya

Kostum ini pulalah yang kemudian seringkali dijadikan olok-olokan bagi mereka yang tak menyukai Chamberlain.

Witt sendiri mengenakan pakaian tersebut dan sengaja melambaikan payung hitam saat limusin Kennedy mendekat dengan harapan agar mendapatkan perhatian Kennedy. Kennedy sendiri cukup mengenali simbol tersebut, dan menurut beberapa orang terdekatnya, ia cukup terganggu dengan kritikan menggunakan simbol tersebut.

Namun setelah dilakukan proses penyelidikan, Louie dinyatakan tak terlibat dalam kasus pembunuhan Kennedy. Ia pun dibebaskan. Witt sendiri telah meninggal dunia pada 7 November 2014 silam.

Seperti diketahui bahwa Lee Harvey Oswald telah ditetapkan sebagai tersangka pembunuh, meskipun banyak pro dan kontra yang menyelimutinya. Banyak yang percaya bahwa otak di balik insiden ini masih bebas berkeliaran. Apalagi desas-desus menyebutkan bahwa Oswald hanyalah seorang korban proyek rahasia CIA, MK Ultra.

Referensi :

https://en.wikipedia.org/wiki/Umbrella_man_(JFK_assassination)
http://jfkfacts.blogspot.com/2009/06/umbrella-man.html
https://jfk007.com/1063-2/
http://www.grid.id/read/04313254/pria-misterius-lambaikan-payung-hitam-jelang-pembunuhan-john-f-kennedy-siapakah-dia?page=all

Eya
Eya Mystery and World History Enthusiast

2 komentar untuk "Siapa Sebenarnya Umbrella Man?"

  1. Wah baru tahu loh kalo ternyata ada umbrella man juga, selama ini tahunya cuma babuska lady doang

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kebanyakan orang memang lebih tahu Babushka Lady, Ambonemia..
      Tapi teori Umbrella Man juga menarik kan?

      Hapus